Pemkab Launching Muara Enim Smart Regency

Penandatangan komitmen wujudkan Muaraenim Smart Regency. Kabarserasan.com/Ans

Muara Enim, Kabarserasan.com — Pemkab Muara Enim me-launching Muara Enim Smart Regency serta menggelar lomba Teknologi Tepat Guna (TTG) dan lomba Inovasi Daerah yang dipusatkan di Gedung Kesenian Putri Dayang Rindu Muaraenim, Kamis (21/12/2017).

Bupati Muara Enim H Muzakir Sai Sohar mengatakan kegiatan ini ntuk meningkatkan inovasi dan pembaruan di Kabupaten Muara Enim.

Menurut Muzakir, kegiatan ini sejalan dengan program pemerintah pusat yakni Nawacita, khususnya poin ketiga.

“Dalam poin ketiga Nawacita, disebutkan pembangunan seharusnya dimulai dari desa-desa dan daerah dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk itu, penting memperkuat komitmen daerah dan melakukan rencana strategis dengan mengoptimalkan e-Govemment dan Smart Regency di tingkat daerah,” jelas Muzakir.

Muzakir menyadari, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang begitu pesat, sehingga mendorong Pemkab untuk melakukan perubahan dan perbaikan dalam Gelar Inovasi Daerah, Gelar Teknologi Tepat Guna dan Launching Muara Enim Smart Regency.

“Salah satu agenda yang dapat mengakselerasi perubahan dan perbaikan dalam penyelenggaraan pemerintahan serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yaitu Smart Regency. Untuk itu, implementasi Smart Regency, merupakan impian setiap pemerintah/daerah yang ada di Indonesia,”terangnya.

Smart Regency diyakini dapat dijadikan salah satu solusi dalam penyelesaian masalah yang ada di pemerintah daerah dan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Melalui konsep kota cerdas diharapkan dapat membantu berbagai kegiatan pemerintah dan masyarakat, khususnya dalam pengelolaan sumber daya yang ada di Kabupaten Muaraenim secara efektif, efisien, ekonomis, transparan, dan akuntabel,” imbuhnya.

Baca JugaLantik 37 Kades, Ini Pesan Bupati

Turut hadir pada acara itu Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Pengelolaan Sistem Informasi Pelayanan Publik, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Muhammad lmanuddin, Kepala Pusat Inovasi dan Kelembagaan Sumberdaya Aparatur Lembaga Administrasi Negara Muhammad Aswad, Pembimbing Nasional Gerakan Smart City Kementerian Komunikasi dan Informatika Farid Subhan, Kepala Balitbangda Sumsel Ridwan Sutriadi, Kepala Program Perencanaan Wilayah dan Kota Institut Teknologi Bandung, Tim Pendamping Daerah menuju 100 Smart City Nasional Kementerian Komunikasi dan Informatika, Direktur Program Pasca Sarjana Universitas Bina Darma Palembang serta OPD lingkup Pemkab Muaraenim.

Penulis: Anas
Editor: Amr

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here