Ahok ke Bareskrim Polri Terkait Tuduhan Penistaan Agama

Foto: Antaranews.com

Jakarta, Kabarserasan.com–Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Senin (24/10/2016) siang terlihat mendatangi Kantor Bareskrim Polri, terkait laporan sejumlah kelompok masyarakat, yang menuduhnya melakukan penistaan agama Islam.

Tuduhan itu, menurut sejumlah laporan yang masuk ke Mabes Polri, diucapkan Ahok saat menyebut Surat Al Maidah ayat 51 Alquran, saat melakukan pertemuan dengan masyarakat Kepulauan Seribu, Jakarta beberapa waktu lalu.

Namun menurut Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Agus Andrianto, kedatangan Ahok siang itu justru atas inisiatif dan permintaan Ajok sendiri, yang ingin menyampaikan klarifikasi, atas tuduhan tersebut.

“Kami tidak menjadwalkan pemeriksaannya hari ini. Kayaknya mau datang sendiri. Dia yang minta untuk diklarifikasi,” ujar Agus, kepada media di Jakarta.

Ahok sendiri, usai mendatangi Bareskrim Polri kepada wartawan mengakui, kedatangannya ke Mabes Polri itu untuk memberi klarifikasi atas tuduhan yang dialamatkan kepadanya soal pengucapan Surat Al Maidah itu.

“Gak mungkin saya menyinggung ulama. Saya juga tidak mungkin menistakan Alquran karena saya percaya semua orang beriman pasti percaya kitab sucinya yang tentu saya harus menghormati dengan rekam jejak saya apalagi saya sebagai politisi kan,” ujar Ahok, saat dicegat wartawan di Kantor sementara Bareskrim, di gedung Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP), Jakarta.Senin (24/10/2016).

Ahok juga yakin, sebagai calon Gubernur DKI Jakarta yang akan bertarung di Pilkada 2017 nanti, ia tak akan mungkin mendapatkan banyak suara jika memusuhi umat Islam dan menghina Alquran.

“Saya kira kalau dilihat semua video semua jelas gak ada singgung ulama. Nah saya juga sampaikan bahwa tentu ketidaknyamanan ini, saya sampaikan mohon maaf ada yang tersinggung tapi tidak ada niat saya untuk menista agama, menghina Al Quran atau menghina umat muslim apalagi menghina ulama. Saya juga punya temen banyak yang ustad, kiai, juga ada beberapa kenal. Jadi tidak ada niat itu sama sekali” ujarnya.

Yang disorot dan ramai jadi pembicaraan, Senin pagi sebelum kepergiannya ke Bareskrim itu, Ahok sempat terlihat dating ke Istana Kepresidenan. Tidak terlalu lama di istana, Ahok langsung menuju Kantor Bareskrim. (Junel)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here