Ratusan Peserta Ikuti PALI Extreme Off Road

Penjabat Bupati Heri Amalindo mengatakan, kejuaraan ini dimaksudkan untuk menggairahkan olahraga otomotif khususnya off road di PALI khususnya dan Sumsel pada umumnya.

“Kegiatan ini dimaksudkan agar masyarakat pencinta olah raga keras ini dapat menyalurkan bakatnya  ditempat  yang  tepat. Sehingga tidak melakukan aksi dijalan yang bisa membahayakan jiwa sendiri maupun orang lain,” kata Heri di Pendopo, Minggu (19/01/2015). Disisi lain Heri berharap kejuaraan  offroad ini juga bisa menumbuhkan perekonomian Masyarakat Pali.

Sementara Ketua Panitia Penyelenggara Agung Nugroho mengatakan, Kejuaraan Pali Extreme OffRoad ini dikuti ratusan peserta antara lain berasal dari Propinsi Bengkulu, Lampung,  Surabaya, Jambi,  Jakarta dan Jawa barat dan puluhan peserta lokal.

“Acara ini merupakan even pertama dan yang terbesar dari acara-acara sebelumnya jika dilihat dari jumlah peserta,” ujar Agung yang ditemui KabarSerasan disela-sela acara, Minggu (18/01/2014).

Dia menambahkan, Pali Extreme Offroad ini berhadiah dengan total Rp150 juta dan terbagi dalam 5 kelas, yakni kelas windh unlimitide, windh under, non windh unlimitide, non windh under dan standard”.

Agung berharap, Pemkab PALI dapat menyelenggarakan acara ini secara rutin, agar para offroader punya tempat yang cukup untuk terus bisa mengembangkan kemampuannya.

Adapun pemenang Pali Extreme Offroad 2015 kali ini dari Kelas Windh Unlimitide, Fandi HS dari Bengkulu, kelas Windh Under Adika dari jambi, kelas non windh unlimitide Selky B dari Muara enim, kelas non windh under Endang S dari Pagar Alam dan kelas standard  A.Yani dari Pagar alam. (Her/Amr)

Berita Lain:
Dana Desa Baru Terealisasi 10 persen
Jelang Pilkada PALI, 5 Kandidat Siap Bertarung  
Ayahanda Bupati Muara Enim Tutup Usia 
Hari Krida dan Olahraga: Pemkab Muara Enim Datangkan Instruktur Senam dari Jakarta 
PT Bukit Asam Bantu Pembangunan Kebun Raya Sriwijaya 
Hari Krida dan Olahraga: Pemkab Muara Enim Datangkan Instruktur Senam dari Jakarta 
Harga BBM Turun, Tarif Angkutan Juga Harus Turun 
PT Bukit Asam Bantu Pembangunan Kebun Raya Sriwijaya
Polres Muara Enim Bentuk Timsus Anti Bandit  
Dispora Kembangkan Air Terjun Curup Tenang Jadi Wisata Malam 

 
 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here