Menkumham Yasonna Siap Jika Direshuffle

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yasonna H Laoly mengaku tak ada perombakan di kabinet kerja. Hal itu telah dikonfirmasi langsung kepada Wakil Presiden Jusuf Kalla.

“Mana ada itu (reshuffle kabinet). Enggak ada, Pak JK juga bilang enggak ada, enggak ada sama sekali,” kata Yasonna di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (7/4/2015).

Namun demikian, kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu mengaku siap apabila Presiden Joko Widodo atau Jokowi mereshuffle kabinetnya. “Kalau kamu lihat saya senyum seperti ini bagaimana? Sudah mantap sekali (direshuffle),” ujarnya.

Saat disinggung mengenai Kongres PDIP yang disebut-sebut akan menjadi ajang ‘persidangan’ menteri-menteri yang berasal dari partai kepala banteng ,dia pun menampiknya. Menurut Yasonna, menteri diundang dalam kongres untuk memaparkan program kementeriannya. “Kita (menteri) diundang buat memaparkan program kita,” kata dia.

Berita Lain:  
BPK Temukan Indikasi Kerugian Negara Rp 14,74 Triliun
Nasdem usulkan BG Jadi Wakapolri
Jokowi Cabut Perpres DP Mobil Pejabat
DPR Minta Pemerintah Antisipasi Dampak Kenaikan BBM
Rupiah Melemah, PTBA Untung
Ini Syarat Jadi Sekjend PDIP
Bareskrim Bidik Dua Tersangka Pemalsuan Dokumen dari Kubu Agung
10 Tahanan BNN Kabur, 4 Petugas Diperiksa
 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here