Ketua Pengadilan Agama Muara Enim Bakti Ritonga Pindah Tugas

Pelepasan Ketua PA Muara Enim akti Ritonga yang bertugas ke Pekan Baru Riau. Kabarserasan.com/amr

Muara Enim, Kabarserasan.com — Plt Bupati Muara Enim H Juarsah yang diwakili Asisten Pereknomian dan Pembangunan Amrulah Jamaludin SE menghadiri acara pengantar tugas Ketua Pengadilan Agama Muara Enim kelas IB H Bakti Ritonga SH MH yang akan bertugas sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama kelas IA Pekan Baru, Riau Selasa (12/08/2020).

Dalam sambutannya Amrulah mengatakan, apapun pekerjaan yang dilakukan dengan ikhlas dan enjoy Insya Allah akan menghasilkan yang terbaik.

” Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Bakti yang sudah banyak untuk berbuat untuk warga Kabupaten Muara Enim. Semoga di tempat baru bapak akan lebih sukses,” kata Amrulah di Aula Pengadilan Agama Muara Enim di Kawasan Islamic center.

Dia berharap pengadilan agama akan lebih baik dimasa mendatang. ” Jika persyaratan sudah cukup, pengadilan agama Muara Enim kelas IB akan meningkat menjadi IA,” harapnya.

Lanjut Amrulah, meski sudah pindah tugas, silaturrahmi hendaknya tetap terjaga. ‘ Kalau
silaturrahmi karena tugas tidak akan lama. Paling lama kita akan bertugas hingga umur 60 tahun. Sedangkan silaturahmi antar personal bisa berlangsung akhir hayat,” ucapnya.

Sementara itu, Bakti Ritonga menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Muara Enim yang telah banyak membantu dirinya saat bertugas di Muara Enim walaupun dia tak terlalu lama bertugas di Bumi Serasan Sekundang.

“Menurut saya, sangat sebentar sekali berada disini. Walaupun dalam benak saya memang tidak akan lama tetapi ini sangat singkat sekali saya bertugas di Muara Enim. Tepatnya 5 bulan hari ini, karena saya dilantik itu pada tanggal 12 Maret 2020 dan sekarang dilepas pada tanggal 12 Agustus 2020,” ungkapnya.

Setelah Bakti Ritonga pindah tugas ke Pekan Baru Riau, Ketua Pengadilan Agama Muara Enim dijabat oleh Drs Husnaini SH MH. Sebelumnya, Husnaini menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Muara Enim.

Penulis/Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here