Demokrat Targetkan Menang 30 Persen di Pilkada Serentak

Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan, partainya tidak muluk-muluk menargetkan kemenangan dalam pesta demokrasi lokal itu. “Kita targetnya 30 persen daripada 272 pilkada seluruh Indonesia pada Desember,” kata Syarief di Jakarta, Minggu (12/7/2015).

Menurut Syarief, target tersebut cukup realistis dipasang partainya. Untuk itu, Demokrat masih terus melakukan seleksi terhadap kader maupun figur eksternal yang bakal diusung nanti.

“Realistis, dan minggu depan sudah final. Sudah 80 persen siapa-siapa yang dicalonkan oleh Demokrat. Ada beberapa yang belum, tinggal pengkodisian saja,” ujar.  mantan Menteri Koperasi dan UKM tersebut.

Dengan demikian, partai berlogo mercy ini pun mengaku telah memiliki kiat dan strategi untuk mencapai target yang direncanakan. Yakni, mengutamakan kader sebagai calon kepala daerah yang bakal diusung, serta menggandeng lembaga survei dalam rangka meningkatkan elektabilitas sang calon.

“Survei ini harus dilakukan lembaga survei yang kredibel. Ini kami yakin dapat dipastikan info dapat valid sehingga dalam menentukan gubernur, walikota, bupati Insya Allah akan menang,” lanjut dia.

Selain itu, Demokrat juga bakal merekrut figur dari eksternal untuk diusung apabila benar-benar memiliki tingkat elektabilitas tinggi di mata masyarakat. “Bisa memberikan kesempatan pada siapapun yang lebih bagus. Itu strateginya,” kata Syarief.

Penulis : Amri

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here