LKPD Dinilai Sangat Baik Muara Enim Raih WTP ke 11

Palembang, Kabarserasan.com—Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) memberikan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kepada Pemerintah Kabupaten Muara Enim atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2023 yang mereka nilai sangat baik.

Ini merupakan pemberian penghargaan WTP ke-11 secara berturut-turut bagi daerah ini. Pemberian penghargaan dilakukan Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatra Selatan, Andri Yogama, Jumat (03/05/2024) di Kantor BPK RI Perwakilan Sumsel di Kota Palembang.

Penjabat Bupati Muara Enim, Ahmad Rizali yang menerima penghargaan mengaku senang dan menilainya sebagai bentuk prestasi kerja bagi semua komponen pemerintah di kabupaten ini yang telah berjalan baik. Hadir dan menyaksikan pemberian penghargaan, Ketua DPRD Muara Enim, Liono Basuki.

“Keberhasilan dalam memperoleh penghargaan tersebut berdasarkan empat hal yakni, kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan, efektivitas sistem pengendalian intern dan kepatuhan terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan,” kata Rizali.

Atas prestasi ini, Rizali menyampaikan terima kasih kepada BPK RI termasuk dalam menindaklanjuti rekomendasi dari laporan hasil pemeriksaan yang terdapat dalam LKPD. Selain itu Rizali menyampaikan apresiasi kepada semua unsur di Pemkab Muara Enim yang telah bekerja baik, khususnya mengenai keterbukaan informasi dan pelaporan keuangan.

“Kita berkomitmen akan meningkatkan terus kinerja laporan keuangan, seraya memperbaiki kekurangan yang masih ada dan berharap diberikan bimbingan, masukan dan arahan dari BPK termasuk koreksi untuk pengelolaan keuangan yang lebih baik.” Kata Rizali lagi. (fir)

 

Advertisement