Kafilah MTQ Provinsi Sumsel Dari Muara Enim Diberangkatkan

Muaraenim, Kabarserasan.com—Pemerintah Kabupaten Muara Enim ikut berpartisipasi dalam penyelenggaraan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2024 yang berlangsung di Kabupaten Musi Banyuasin

Sebanyak 70 orang anggota kafilah perwakilan Kabupaten Muara Enim, Kamis (02/05/2024) diberangkatkan dari Balai Agung Serasan Sekundang oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Mara Enim, Emran Tabrani.

Kafilah ini terdiri dari 50 peserta 10 pelatih dan 10 pendamping khusus tuna netra. Hadir dalam pelepasan ini, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pemkab Muara Enim, Zulfikar.

Emran berpesan kepada seluruh anggota kafilah ini untuk menjaga perilaku yang baik, mengikuti semua aturan dalam penyelenggaraan MTQ, dan meraih prestasi maksimal. Karena menurut Emran, mereka ini mengemban amanah dan membawa naba baik Kabupaten Muara Enim.

MTQ ke 30 Provinsi Sumatra Selatan di Kabupaten Muba ini akan dimulai Jumat (03/05/2024) malam dan dipusatkan di Stable Berkuda Sekayu yang menurut rencana akan dibuka Penjabat Gubernur Sumsel, Agus Fathoni. (fir)

Advertisement