Banjir Landa Muara Enim, Wilayah 3 Kecamatan Terendam

Muara Enim, Kabarserasan.com—Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan pada Sabtu (25/06/2022), membuat sebagian wilayah di kabupaten tersebut terendam banjir. Hingga Minggu (26/06/2022) sedikitnya tiga wilayah kecamatan tergenang dan membuat ratusan rumah warga terendam.

Tiga kecamatan yang wilayahnya tergenang, yakni Kecamatan Lawang Kidul, Tanjung Agung dan Kecamatan Kota Muara Enim sendiri dengan ketinggian air hingga mencapai 1,5 meter.

Kepala Bidang Penanganan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumatera Selatan (BPBD Sumsel) Ansori kepada media, Minggu siang mengaku sudah mendapat laporan mengenai banjir di Kabupaten Muara Enim ini dan telah menerjunkan petugas untuk ke lokasi, melakukan Langkah-langkah penanganan.

Di Kecamatan Lawang Kidul, intensitas hujan tinggi hingga Minggu dini hari, membuat beberapa kawasan terendam, antara lain Talang Gabus, Lingga, Keban Agung sebagai akibat melaupnya Sungai Enim. Luapan sungai ini juga merendam beberapa wilayah Kecamatan Kota Muara Enim, antara lain Desa Tanjung Raja, Karang Raja dan beberapa kelurahan di Kecamatan Kota Muara Enim.

Ansori mengaku, berdasarkan laporan yang mereka terima, banjir merendam ratusan rumah warga. Di Kecamatan Kota Muara Enim air merendam sekitar 540 unit . Di Lawang Kidul, dan Tajung Agung, selain merendam permukiman warga, banji juga merendam sejumlah Kawasan penambangan batu bara. “Di Lawang Kidul, lokasi banjir terparah di Desa Lingga 1 dengan ketinggian air mencapai dua meter,” ujar Ansori, sebagaimana dikutp dari antaranews.com

Ansori menjelaskan, banjir di tiga wilayah kecamatan di Kabupaten Muara Enim ini akibat tingginya curah hujan yang terjadi pada Sabtu malam sekitar pukul 19.00 WIB hingga Minggu pukul 02,00 WIB. Ratusan warga korban banjir dari ketiga kecamatan yang rumahnya terendam sudah diungsikan ke tempat penampungan sementara. (fir)

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here