Euro 21: Akhir Babak 16 Besar Ukraina Tantang Inggris

Ekspresi Artem Dovbyk (depan) seusai bikin gol di menit 121 yang menentukan Ukraina ke karter final Euro 2021 121 (Foto: UEFA)

Glasgow, Kabarserasan.com—Tuntas sudah seluruh laga 16 Besar Euro 2021. Laga terakhir di Stadion Hampden Park, Glasgow, Rabu (30/6/2021) malam waktu setempat atau Kamis (1/7/2021) dinihari WIB, menghadirkan pertandingan Ukraina Vs Swedia yang ditandai kemenangan timnas Ukraina 2-1 atas Swedia melalui perpanjangan waktu. Di kuarter final Ukraina Vs Swedia yang berakhir dengan kemenangan Ukraina 2-0, yang selanjutnya akan menantang Inggris yang sebelumnya mendepak Jerman di 16 besar.

Dikutip dari laman resmi UEFA, duel Swedia kontra Ukraina berimbang dan sengit. Ke-2 kubu bergantian melancarkan serangan berbahaya. Skud timnas Ukraina besutan pelatih Andriy Shevchenko unggul duluan melalui gol Oleksandr Zinchenko di menit 27.

Meski tertinggal 0-1, skuad timnas Swedia tak lantas mengubah pola permainan jadi bertahan. Skuad racikan pelatih Janne Andersson ini tetap meladeni Ukraina dengan permainan terbuka. Upaya para pemain Swedia akhirnya membuahkan gol di menit 43 berkat aksi Emil Forsberg. Skor jadi 1-1 dan tak berubah hingga turun minum.

Di babak 2, Swedia dan Ukraina kembali silih berganti melancarkan gempuran. Sejumlah peluang emas tercipta, termasuk kesempatan Forsberg bikin hattrick jika 2 kali bola hasil tembakannya di menit 56 dan 69 tidak membentur tiang gawang Ukraina kawalan kiper Georgi Bushchan.

Sebaliknya, serangan para pemain Ukraina juga selalu kandas di hadapan barisan pertahanan Swedia. Skor 1-1 bertahan hingga babak 2 berakhir sehingga penentuan pemenang ditempuh melalui perpanjangan waktu 2 x 15 menit.

Simak Pertandingan Lain:Inggris Kandaskan Jerman 2-0

Di babak 1 perpanjangan waktu yang kian menegangkan inilah terjadi sebuah momen horor dan memaksa Swedia melanjutkan perjuangan dengan 10 pemain. Kejadian ini melibatkan Marcus Danielson yang harus keluar lapangan seusai diganjar kartu merah di menit 99 akibat melakukan pelanggaran keras terhadap Artem Besedin (Ukraina). Mulanya wasit mengeluarkan kartu kuning, tapi mengubahnya dengan kartu merah setelah mencermati ulang pelanggaran ini lewat VAR.

Perbedaan jumlah pemain membuat Swedia mengubah pola permainan. Swedia jadi lebih fokus ke pertahanan di babak 2 perpanjangan waktu. Perubahan ini pula yang bikin skuad Ukraina lebih leluasa bermanuver. Dan, di pengujung babak 2 perpanjangan waktu, gol ke-2 yang menentukan langkah Ukraina ke kuarter final Euro 2021 pun tercipta. Gol vital bagi Ukraina sekaligus fatal buat Swedia ini dicetak pemain pengganti Artem Dovbyk di menit 121.

Hingga peluit panjang wasit ditiup tanda berakhirnya babak 2 perpanjangan waktu, skor 2-1 buat keunggulan Ukraina tak berubah. Ukraina pun berhak meneruskan perjuangan dengan menantang timnas Inggris di kuarter final Euro 2021 pada Minggu (4/7/2021) di Stadion Olimpico Roma, Italia.

Susunan pemain:
Swedia (4-4-2): Robin Olsen – Mikael Lustig/Emil Krafth (83), Victor Lindelof, Marcus Danielson, Ludwig Augustinsson/Pierre Bengtsson (83); Sebastian Larsson/Viktor Claesson (97), Albin Ekdal, Kristoffer Olsson/Filip Helander (101), Emil Forsberg; Dejan Kulusevski/Robin Quaison (97), Alexander Isak/Marcus Berg (97)
Pelatih: Janne Andersson
Ukraina (4-3-3): Georgi Bushchan – Oleksandr Karavayev, Sergey Kryvtsov, Illia Zabarnyi, Mykola Matviyenko; Taras Stepanenko/Evgeniy Makarenko (95), Serhiy Sydorchuk/Roman Bezus (118), Oleksandr Zinchenko; Andriy Yarmolenko/Artem Dovbyk (105), Roman Yaremchuk/Artem Besedin (90)/Viktor Tsygankov (101)), Mykola Shaparenko/Ruslan Malinovskyi (61)
Pelatih: Andriy Shevchenko

Hasil laga 16 Besar Euro 2021, Rabu (30/6/2021) malam waktu setempat atau Kamis (1/7/2021) dinihari WIB:                                                                                            Swedia 1-2 Ukraina (perpanjangan waktu)
Kartu merah Swedia: Marcus Danielson 99
Pencetak gol Swedia: Emil Forsberg 43
Pencetak gol Ukraina: Oleksandr Zinchenko 27, Artem Dovbyk 121

Jadwal Lengkap Kuarter Final Euro 2021(live Mola TV & RCTI/INews):
Jumat (2/7/2021) di Stadion St Petersburg 23:00 WIB: Swiss vs Spanyol
Sabtu (3/7/2021) di Football Arena Muenchen, Jerman, 02:00 WIB: Belgia vs Italia
Sabtu (3/7/2021) di Stadion Baku Olympic, Azerbaijan, 23:00 WIB: Repubik Ceko vs Denmark
Minggu (4/7/2021) di Stadion Olimpico Roma, Italia: 02:00 WIB: Ukraina vs Inggris

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here