Cegah Covid-19, Ini Tip Kapolda Jambi

Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi. Kabarserasan.com/azi

Jambi, Kabarserasan.com — Di masa pandemi Covid-19 agar masyarakat tetap sehat, ada 3 tip dari Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi yang patut dilakukan.

Menurutnya, ketiga tip sehat tersebut, yakni sehat jasmani, sehat rohani dan sehat sosial.

“Virus Corona ini mengajarkan kita untuk berlaku bersih, baik bersih secara sendiri maupun bersama,” ungkapnya saat meresmikan Kampung Bantar (bersih, aman dan pintar) Tangguh Nusantara di Kelurahan Ekajaya, Paalmerah, Kota Jambi, Rabu (24/6/2020).

Baginya, untuk menolak Covid-19 saat ini, diperlukan sehat jasmani, yakni masyarakatnya harus sehat agar mudah beraktivitas sehari-hari.

Begitu juga harus sehat rohani, kata Kapolda, hidup harus selalu ingat akan mati agar hidupnya menjadi pemenang, tidak mudah berputus asa dan selalu optimis dan tetap beribadah.

“Terakhir sehat sosial, yakni peduli kepada sesama dan bisa mensejahterakan rakyat. Semoga kita menjadi pemenang, karena tujuan kita di dunia menjadi pemenang di akhirat,” harap Firman.

Disamping itu, Kapolda sangat mengapresiasi dan bangga kepada Pemerintah Kota Jambi yang bisa membuat program “Kampung Bantar Tangguh Nusantara”.

“Semoga kawasan ini diharapkan sebagai contoh untuk wilayah lainnya agar betul-betul bersih aman dan pintar,” imbuh Firman.

Wali Kota Jambi Syarif Fasha, mengatakan bahwa Kampung Bantar ini bertujuan agar semua lingkungan rumah tangga, kampung dsb kota bersih, aman dan pintar.

“Bersih dan aman dari pengaruh kejahatan, seperti narkoba atau kriminal lainya. Dan masyarakat tetap pintar dalam segala hal,” jelasnya.(azi)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here