Pemkab Muara Enim Raih WTP Kelima Berturut-Turut

Bupati Muara Enim, Ir H Ahmad Yani MM saat menerima penghargaan WTP Kelima

Palembang, Kabarserasan.com– Pemerintah Kabupaten Muara Enim untuk kelima kalinya meraih penghargaan opini Wajar Tanpa pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2018. Ini merupakan penghargaan kelima berturut-turut diraih Pemkab Muara Enim.

Penghargaan diserahkan Pelaksana tugas (Plt) Kepala Perwakilan BPK RI Sumsel, Teguh Prasetyo dan diterima Bupati Muaraenim, Ir H Ahmad Yani MM didampingi Ketua DPRD Muaraenim, Aries HB, Jumat, (24/05/2019) di Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan.

Bupati Muaraenim, Ahmad Yani tampak sumringah dengan penghargaan ini, maklum selain tak mudah, prestasi ini dicapai lima kali berturut-turut dalam lima tahun terakhir. sejak tahun 2014 sampai 2018. ” Keberhasilan ini menunjukkan keberhasilan kinerja Pemerintah Kabupaten Muaraenim dalam tata kelola keuangan daerah,” kata Yani usai menerima penghargaan ini.

Yani berharap, penghargaan ini dapatmemacu semangat seluruh aparatur pemerintahan di Kabupaten Muara Enim, untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah sehingga dapat mewujudkan Pemerintahan Daerah yang bersih, akuntable dan berdaya saing, sebagaimana Visi Kabupaten Muara Enim, yakni #MERakyat, Muara Enim untuk Rakyat,” katanya menjelaskan.

Tak lupa, atas penghargaan ini Yani berterima kasih kepada BPK yang telah memberikan kepercayaan kepada Pemerintah Kabupaten Muaraenim dengan memberikan Opini WTP yang kelima kali sejak tahun 2014 sampai 2018.

“Keberhasilan ini hasil kerja keras semua aparatur pemerintahanan di Kabupaten Muara Enim. Terutama pimpinan OPD. Selain itu tak lepas pula dari dukungan semua pihak, termasuk peran serta pimpinan dan anggota DPRD Muara Enim, dan seluruh masyarakat di Kabupaten Muara Enim. Saya berharap kerja sama ini terus dilanjutkan dan ditingkatkan agar prestasi-prestasi lain dapat dicapai,” tambahnya. (Jun)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here