Penumpang Kapal Roro Terjatuh Akhirnya Ditemukan

Tim Basarnas evakuasi jasad korban/ Foto: ano

Kalianda, Kabarserasan.com—Jasad penumpang kapal Roro yang tercemplung ke laut di perairan Selat Sunda, saat menyeberang dari Pelabuhan Bakauheni ke Merak, Banten tiga hari lalu, akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah mulai membusuk.

Pria bernama Punupuan Simomangkir (50 tahun) yang menjadi penumpang kapal Roro Raja Rakata, ditemukan Senin (25/12/2017) siang oleh Tim SAR, di lokasi yang berjarak sekitar 3 mil arah Utara dari Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, tepatnya di sekitar Pulau Rimau Balak.

“Jasad korban diketahui setelah mendapat infomasi dari seorang nelayan yang menemukanya kemudian melapor ke petugas Basarnas. Korban ditemukan sudah dalam kondisi tewas dengan tubuh sudah nyaris rusak akibat tenggelam di laut selama tiga hari terakhir,” kata Panit SAR Polairut Polda Lampung, Aipda Joko, mengenai temuan korban.

Panupuan Simomangkir, terjatuh ke laut perairan Selat Sunda saat menjadi penumpang Kapal Roro Raja Rakata yang sedang melakukan pelayaran dari Pelabuhan Penyebrangan Bakauheni ke Pelabuhan Merak/ Banten, Sabtu (23/12/2017) lalu.

Baca Peristiwanya: Duduk di Pagar Pembatas Penumpang Kapal Jatuh ke Laut

Pria warga Kota Depok, Jawa Barat itu, terjatuh dari atas kapal karena duduk di atas pagar pembatas anjungan kapal. Sebelum diserahkan ke pihak keluarga di Depok, oleh pihak kepolisian jenazah dibawa dulu ke RSUD Kalianda, Lampung Selatan. (ano)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here