Puluhan Wartawan Ikuti Penyuluhan Bahasa Indonesia

Kantor Bahasa Jambi memberikan penyuluhan penggunaan Bahasa Indonesia untuk media massa di Kota Jambi. Kabarserasan.com/azi

Jambi, Kabarserasan.com — Puluhan wartawan media daring dan cetak di Kota Jambi lagi beruntung. Pasalnya, Kantor Bahasa Jambi memberikan penyuluhan penggunaan Bahasa Indonesia untuk media massa di Kota Jambi di salah satu hotel di kawasan Payolebar, Jelutung, Kota Jambi (25/10/2017).

Menurut M Ikhsan, Ketua Panitia kegiatan sangat bersyukur dengan antusias wartawan dalam kegiatan penyuluhan bahasa Indonesia yang baik.

“Kegiatan ini bertujuan mensosialisasikan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar bagi media massa yang diikuti lebih dari 30 orang wartawan baik cetak dan daring,” katanya, Rabu (25/10/2017).

Disamping itu, sambungnya, wartawan dapat memperoleh ilmu terkait penggunaan Bahasa Indonesia agar lebih baik lagi.

“Dengan memahami penggunaan Bahasa Indonesia yang baik, wartawan bisa memberikan nuansa lebih lagi bukan sekedar penyajian berita saja,” tegas Ikhsan.

Sedangkan Kepala Bahasa Indonesia Syaipul Bahri Lubis yang membuka kegiatan ini sangat mengapresiasi dan berharap wartawan semakin faham penggunaan Bahasa Indonesia.

“Ini merupakan kegiatan nasional dari kementerian untuk mengkaji bahasa Indonesia di media massa,” tuturnya.

Baginya, bahasa seperti pakaian harus disesuaikan dengan kebutuhan. “Wartawan harus bisa memartabatkan negaranya dengan menggunakan Bahasa Indonesia. Tolong Bahasa Indonesia dan nasionalisme dirawat dengan baik dan benar,” pungkas Syaipul.

Penulis: Azhari
Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here