Gedung Sekolah SD Dibakar Orang Tidak Dikenal

Gedung SDN yang dibakar orang tak dikenal/ Foto: wan

Indralaya, kabarserasan.com—Pihak kepolisian di Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, hingga kini masih mengusut peristiwa pembakaran sebuah bangunan di lingkungan SD Negeri 17, Kecamatan Tanjung Batu, yang terjadi Sabtu (10/06/2017) pagi. Bangunan itu dibakar orang tak dikenal.

Bangunan yang terbakar di lingkungan sekolah ini, antara lain ruang dapur sekolah, gudang tempat penyimpanan peralatan olah raga dan ruang administasi sekolah. Semua barang dalam ruangan tersebut hangus dilalap api, trermasuk dokumen penting di ruang administrasi.

Menurut pihak sekolah, peristiwa kebakaran ini terjadi pada sabtu pagi, saat suasana sekolah masih sepi. Pihak sekolah menduga kebakaran ini disengaja, dilakukan oleh orang tidak bertanggung jawab, dengan maksud dan tujuan tertentu.

“Dugaan itu dikuatkan dengan adanya sejumlah ancaman dan tudingan Pungli yang diarahkan kepada pimpinan sekolah, sebelum peristiwa kebakaran. Jadi menurut kami, polisi sudah memiliki petunjuk untuk mengusut dan menemukan pelakunya,” ujar M Husin, Kepala Sekolah SDN 17 Tanjung Batu ini.

Atas kejadian ini, pihak sekolah terpaksa memulangkan lebih awal semua siswa. Hingga kini kasusnya masih dalam penyelidikan pihak Polres Ogan Ilir. (wan)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here