Ketua TP PKK Muara Enim, Shinta Paramita: Program PKK Harus Inovatif

Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar dan Ketua TP PKK Shinta Paramita bersama FKFD Kabupaten Muara Enim.

Muara Enim, Kabarserasan.com – Peringatan HGK (hari kesatuan gerak) PKK ke 45 tahun ini bertema ” Dengan HKG PKK ke-45 Kita Lakukan Akselerasi Program Pokok PKK untuk mewujudkan Visi dan Misi Gerakan PKK”.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Muara Enim Dr Hj Shinta Paramita M.Hum mengatakan, tema tersebut mengandung makna, momen peringatan HKG PKK ini diharapkan jajaran Tim PKK secara berjenjang mampu menyusun rencana aksi dalam rangka akselerasi, atau percepatan program program PKK.

Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim Dr Shinta Paramita Sari

Menurut Shinta, alasan perlunya akselerasi atau percepatan program itu , didasarkan pada kenyataan bahwa selama ini kita melaksanakan 10 program pokok PKK secara normatif bahkan cenderung merupakan rutinitas saja.

” Padahal perkembangan program masyarakat maupun program pemerintah pada dewasa ini , berkembang begitu pesat dan sangat bervariasi,” kata Shinta di Lapangan Merdeka Kota Muara Enim, Selasa (16/05/2017).

Dia menjelaskan, sesungguhnya dari 10 program pokok PKK itu ada program prioritasnya dan ada pula program unggulan. Dan tidak menutup kemungkinan juga ada program spesifik daerah sesuai dengan kebijakan pemerintah daerah.

” Dalam hal ini saya selalu mendorong setiap daerah agar senantiasa berinovasi , mengembangkan kreativitas program sesuai dengan potensi dan kebutuhan masing-masing daerah,” ujarnya.

Lanjutnya, untuk itu perlu tumbuhkan ide-ide inovatif seraya kembangkan jalinan kerjasama dengan mitra kerja PKK dalam rangka pengembangan dan akselerasi program program PKK.

Disamping itu jumlah program kerja sama yang di payungi dalam naskah kesepakatan bersama atau MOU dengan beberapa dinas instansi terkait dan lembaga.

” Kita sudah melakukan MOU dengan Dinas Pertanian Hortikultura dan Peternakan, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Kesehatan dan lainnya,” ungkap Shinta.

Shinta menambahkan, itu semua perlu dioperasionalkan di tingkat daerah, akselarasi dipercepat dan disukseskan bersama.

Dalam kaitan itu dia menghimbau agar pelaksanaan program program PKK sedapat mungkin mengurangi program yang bersifat seremonial belaka.

” Sudah saatnya kita juga perlu mengimbangi prinsip kebijakan pemerintah dalam pelaksanaan program-program yakni, kerja, kerja dan kerja, meskipun kita harus menyesuaikan pada segala gerakan PKK,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, Shinta mengajak, peringatan HKG PKK ke 45 ini dapat menjadikan sebagai momentum untuk melakukan evaluasi terhadap apa saja yang telah dilakukan oleh tim penggerak PKK selama 1 tahun ini.

” Kita juga melakukan penilaian diri apakah ada keberhasilan atau kemajuan program maupun kegiatan PKK. Sehingga gerakan PKK dapat memberikan andil dan turut serta ambil bagian dalam upaya ikut meningkatkan taraf hidup dan kehidupan keluarga keluarga menuju masyarakat yang maju , dan sejahtera guna mewujudkan hari esok yang lebih baik,” pungkasnya.

Sementara itu, Bupati Muara Enim Ir H Muzakir Sai Sohar dalam sambutannya mengatakan, peringatan HKG PKK ke 45 ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat bagi kader PKK agar tetap melaksanakan tugas dan fungsinya yang utama , yaitu memberdayakan dan mensejahterakan keluarga melalui berbagai program yang rasional.

Bupati Muara Enim Ir H Muzakir Sai Sohar

Menurut Bupati, peran keluarga dalam pembangunan dan pengembangan sumber daya manusia merupakan faktor yang strategis , dan hal ini tak lepas dari tanggung jawab bersama tanpa kecuali.

” Untuk itulah dibentuk gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga supaya dapat membina secara langsung keluarga-keluarga agar dapat ditingkatkan kesejahteraannya,” jelas Bupati.

Selain itu tantangan yang dihadapi setiap warga Indonesia dewasa ini antara lain kualitas intelektual ,mental dan moral , sumber daya manusia, penggeseran tata nilai dan budaya , manfaat budaya serta kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Muzakir menyatakan, dia akan terus memberi dukungan kepada setiap pengurus beserta anggota tim penggerak PKK yang ada di lingkup Pemerintah Kabupaten Muara Enim agar lebih bersemangat menunaikan tugas suci dalam mewujudkan mensejahterakan seluruh keluarga di Kabupaten Muara Enim.

” Semoga tim penggerak PKK Muara Enim ini semakin solid dan membangun kerjasama dan komunikasi dengan seluruh stakeholder yang ada,” harapnya.tegas Muzakir.

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah , Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Muara Enim , Dan Yonif 141 AYJP Karang Raja , Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD)Kabupaten Muara Enim , kepala instansi vertikal dalam Kabupaten Muara enim , Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim , Ketua Organisasi Wanita Kabupaten Muara Enim , Camat se Kabupaten Muara Enim dan Ketua tim penggerak PKK Kecamatan di Kabupaten Muara Enim. (Advertorial)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here