Sekda Imbau Pelaku UMKM Manfaatkan BPR Gerbang Serasan

Sekda Muara Enim Hasanudin saat menghadiri sosialisasi kebijakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UKMM), di Ballroom Griya Hotel Serasan Sekundang, Selasa (25/4/2017).

Muara Enim, Kabarserasan.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Muara Enim Hasanudin menghimbau agar pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UKMM) khususnya di Muara Enim untuk memanfaatkan lembaga perbankan yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Muara Enim yaitu Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Gerbang Serasan.

Hal ini disampaikan Hasanudin saat membuka sosialisasi kebijakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UKMM), di Ballroom Griya Hotel Serasan Sekundang, Selasa (25/4/2017).

Sekda mengakui, awalnya dia menentang konsep BPR ini, karena menurutnya tidak jelas. ” Dulu saya sempat menentang dengan konsep BPR, kerana saya nilai tidak jelas. Tetapi setelah saya pelajari BPR sangat bermanfaat bagi kemajuan pelaku UMKM dalam pengajuan kredit usaha, dan saya yakin keberadaan BPR bisa memajukan usaha dari UMKM,” ungkapnya.

Menurut Sekda, untuk meningkat daya saing dan menggali potensi pelaku UMKM diperlukan pembinaan dan bimbingan. ” Dengan pembinaan yang tepat UMKM dapat mensejahterakan anggotanya serta juga bisa menumbuhkembangkan perekonomian di Kabupaten Muara Enim,” terangnya.

Ketua Pelaksana kegiatan, Hayadi, SE, M.Si, menambahkan bahwa sosialisasi total peserta diikuti 160 peserta dibagi dua sesi dalam kegiatan selama satu hari.

“Sosialisasi satu hari ini semoga memberikan pemahanan terhadap pelaku UMKM dan meningkatkan omzet dan meningkatkan UMKM sejalan dengan Muara Enim yang Sehat, Mandiri, Agamis, dan Sejahtera atau SMAS,” kata Kepala Bidang UKM Dinas Koperasi dan UKM Muara Enim ini.

Baca Juga:Ā Sehari Beroperasi, BPR Gerbang Serasan Berhasil Himpun Dana Rp 60 juta

Sementara Direktur Utama BPR Gerbang Serasan Syafril menyatakan menyambut baik himbauan Sekda.

” Ini peluang sekaligus tantangan bagi kami. Bank tentu membutuhkan nasabah, namun disisi lain kita juga harus selektif,” kata Syafril kepada Kabarserasan.com, Selasa (25/04/2017).

Menurutnya BPR Gerbang Serasan memang memprioritaskan pendanaan bagi pelaku UMKM. Namun, sebagai bank pihaknya harus tetap memperhatikan kondisi UMKM.

” Sebagai bank kita juga harus profesional. Tidak semua UMKM dapat kita berikan pinjaman, tergantung potensi UMKM yang bersangkutan,” jelasnya.

Disisi lain Syafril mengungkapkan, BPR GS kini semakin berkembang. Hal ini bisa dilihat dari dana pihak ketiga yang semakin meningkat.

” Dana pihak ketiga yang ditempatkan di BPR Gerbang Serasan saat ini mencapai Rp 7,5 miliar. Diluar dana awal dari Pemkab Muara Enim,” terangnya.

Penempatan dana pihak ketiga, lanjutnya, akan semakin bertambah. Karena dia sudah deal dengan salah satu perusahan.

” Dalam waktu dekat akan ada penempatan dana sebesar Rp 2 miliar dari pihak ketiga ke BPR Gerbang Serasan,” pungkasnya.

Penulis: Khairul Amri
Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here