Muzakir Sai Sohar: Pelaku Tambang Ilegal Harus Diproses Hukum

Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar Bersama FKPD dan GM Bukit Asam Suhedi saat mengunjungi lokasi kebakaran tambang ilegal.

Muara Enim, Kabarserasan.com – Tambang ilegal di wilayah Kabupaten Muara Enim benar-benar sudah pada tahap yang sangat mengkhawatirkan dan membahayakan.

Hal ini disampaikan Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar saat melakukan kunjungan mendadak ke lokasi kebakaran tambang batubara ilegal di di Desa Tanjung Lalang, Kecamatan Tanjung Agung, Kamis (13/4/2017).

” Pelaku tambang ilegal ini ini sudah kelewatan. Ini sudah tak bisa ditolerir lagi,” kata Muzakir.

Karena itu Muzakir meminta agar pihak berwajib untuk menangkap siapun yang terlibat dalam penambangan batubara ilegal ini.

” Saya minta pihak berwajib untuk mengkap pelaku ilegal mining ini. Baik pendana maupun pemilik lahan,” tegasnya.

Sementara Wakapolres Muara Enim Kompol M Adil menegaskan pihaknya akan memproses hukum pelaku ilegal mining ini.

Namun kata Adil, yang menjadi prioritas saat ini bagaiaman memadamkankan api terkait kebakaran tambang ilegal ini.

” Kita fokus dulu bagaimana kebakaran ini segera bisa dipadamkan. Karena jika tidak segera dipadamkan akan membahayakan. Apalagi kebakaran ini tidak jauh dari tower Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (Sutet),” jelas Adil.

Adil meminta perusahaan tambang yang memiliki izin resmi yang berada dekat dilokasi untuk bekerjasama mencari solusi.

” Ini tanggung jawab bersama, kita cari solusi terbaik agar apinya cepat padam,” ujarnya.

Namun selama ini berproses pihaknya juga akan mengusut pelaku ilegal mining yang mengakibatkan kebakaran ini.

Menurut Adil kebakaran ini dijadikan momentum untuk menghentikan segala aktivitas tambang ilegal di Kabupaten Muara Enim.

” Seperti kata pak Bupati tadi, tambang ilegal ini tidak bisa ditolerir lagi. Harus dihentikan,” tegasnya.

Penulis: Khairul Amri
Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here