PSSI Jambi Siap Gelar Liga Tiga

Foto: Kabarserasan.com

Jambi, Kabarserasan.com — Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) berencana pada tahun 2017 ini menggelar kompetisi sepakbola amatir.

“Hal ini, setelah disepakati oleh 34 asosiasi sepakbola provinsi (Asprov) pada tanggal 17 Maret lalu di Jakarta yang diminta menggelar Liga Tiga atau yang dulunya dikenal Liga Nusantara,” ungkap Zulhendri Sekretaris PSSI Provinsi Jambi.

Liga Tiga ini masih berada dibawah Divisi Utama. “Sedangkan kasta tertinggi dinamakan Liga Satu yang dulunya dikenal dengan nama Super Liga. Jadi ada tiga kompetisi akan digelar PSSI,” ujarnya di sekretariat Kantor PSSI Provinsi Jambi di kawasan KONI, Kota Jambi, Jumat (23/3/2017).

Untuk Liga Tiga, sambungnya, dibatasi umurnya, yakni kelahiran 1994. “Di tingkat Provinsi Jambi, anggotanya diikuti 17 klub dan ditambah yang baru 5 klub. Jadi ada 22 klub,” katanya.

Apakah mau ikut semuanya? “Itu kembali tergantung klub masing-masing. Syaratnya 14 kali bermain dalam satu kompetisi,” terang Zulhendri.

Dia berharap kuota minimal 18 klub bisa terpenuhi di Jambi, pasalnya otomotis mendapatkan jatah satu ke tingkat nasional setelah bertanding kualifikasi antar juara se-Indonesia.

“Nah.. Kalau tidak sampai terpenuhi 18 klub, maka akan mengikuti babak play off ditingkat provinsi. Rencana pelaksanaan Liga Tiga ini pada April – September mendatang,” imbuhnya.

Penulis: Azhari
Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here