PTBA Beri Bantuan Bibit pada Kegiatan Hari Menanam Pohon Indonesia

SM Pemeliharaan PTBA Kris Tjahajaning Tyas menanam pohon pada kegiatan Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional serta Gerakan Perempuan Tanam dan Pelihara Pohon tahun 2016, Jumat (9/12/2016).

Muara Enim, Kabarserasan.com – Manajemen PT Bukit Asam (persero) Tbk (PTBA) memberikan andil yang cukup besar dalam program penaman pohon di Kabupaten Muara Enim.Senior Manager Pemeliharaan PTBA Kris Tjahajaning Tyas mengatakan, sebagai bagian dari stakeholder di Muara Enim PTBA juga berkewajiban menjaga lingkungan dan berpartisipasi dalam menjaga ekosistem yang ada di bumi Muara Enim ini.

“Bagaimana pun bidang usaha PTBA ada di Muara Enim sehingga PTBA berkewajiban untuk membangun dan memelihara lingkungan,” kata Kris di sela-sela kegiatan Penanaman pohon dalam rangka peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional serta Gerakan Perempuan Tanam dan Pelihara Pohon tahun 2016, Jumat (9/12/2016).

Dalam kegaiatan menamam pohon di Muara Enim, PTBA juga membantu bibit-bibit tanaman serta membantu beberapa prasarana dan peralatan lainnya guna terselenggaranya acara ini.

Bantuan bibit yang diberikan tersebut merupakan hasil pembibitan di kebun milik PTBA sendiri. Sebagai informasi, kebun bibit milik PTBA ini merupakan salah satu yang terbaik yang ada di Provinsi Sumatera Selatan.

“Kebun pembibitan milik PTBA sering dikunjungi pihak-pihak yang berkepentingan, termasuk dari para sarjana tambang,” jelas Kris.

Dengan adanya kebun bibit ini, PTBA dijadikan percontohan bahwa menambang tidak selalu merusak.

“Menambang itu punya kewajiban untuk membenahi lingkungan. Inilah esensi penambangan yang dimiliki PT Bukit Asam,” pungkasnya.

Penulis: Khairul Amri
Editor: Amr

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here