Polisi Ringkus 3 Perampok Wartawan

Menurut Kapolsek Talang Ubi, Kompol Janton Silaban SH didampingi Kanit Reskrim Ipda Rusli, ketiga pelaku ini merupakan komplotan spesialis begal motor yang sering beraksi di Jalan Jerambah Besi-Sinar Dewa dan Simpang Raja Kecamatan Talang Ubi, kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

“Ketiganya dibekuk jajaran Reskrim Polsek Talang Ubi yang dipimpin langsung Kanit Reskrim IPDA Rusli, Sabtu dini hari (05/03/2016), sekitar pukul 01.00 WIB.  Diketahui Arisno alias Aris diduga salah satu pelaku pembegalan terhadap korban Maman Wahari yang merupakan seorang jurnalis RMOL Sumsel yang bertugas di Kabupaten PALI,” jelas Janton, Minggu (06/03/2016).

Bersama dengan para pelaku, polisi juga mengamankan  barang bukti satu unit sepeda motor Honda Beat milik Maman Wahari dan satu buah senjata tajam berupa pedang dengan panjang sekitar 65 CM.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat komplotan ini bisa kita gulung semua, karena identitas mereka  sudah kita kantongi. Sementara ini ketiga pelaku kita jerat pasal 365 KUHP dengan ancaman diatas 12 tahun penjara,” tuturnya.

Namun ketiga pelaku mengelak tuduhan merampas sepeda motor milik wartawan RMOL. “Aku tidak pernah nodong wartawan pak, aku baru sekali maling motor di  tengah kebun milik petani karet yang sedang nyadap,” kilah Udit salah satu pelaku dihadapan petugas. (Hermansyah)

 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here