Kinerja PT PLN Cabang Pendopo Dinilai Makin Merosot

” Masih sering terjadi pemadaman secara tiba-tiba, tanpa konfirmasi kepada masyarakat,” kata Mulyadi.

Selain itu, penerangan listrik di pedesaan masih minim. Hal ini diperparah dengan kondisi tiang listrik yang rusak yang belum juga diperbaiki. ” Saya Sering melewati pedesaan maupun kecamatan. Ada desa yang tidak memiliki tiang listrik memadai sehingga kabel listrik hanya ditopang kayu seadanya, ” ujarnya.

Senada dengan Mulyadi, Putra (21) warga Desa  Suka damai, Kecamatan Talang Ubi mengungkapkan, tiang kabel listrik di desa mereka masih banyak uang menggunakan tiang seadanya. Bahkan dia melihat kabel listrik tersebut sudah menyentuh tanah milik kebun warga setempat.

“Saya mewakili masyarakat beberapa hari yang lalu telah mendatangi Kepala Cabang PT.PLN Cabang Pendopo untuk mengadukan hal ini. Namun Kepala Cabang sulit ditemui. Petugas  operator pelayanan masyarakat hanya menerima laporan saja, untuk memperbaikinya kabel listrik harus ada perintah dari Kepala Cabang terlebih dahulu, ” ujarnya.

Penulis    : Hermansyah
Editor      : Khairul Amri

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here