Dewan Kesenian PALI Gelar Festival Seni dan Kuliner

100 peserta dari lima kecamatan akan mengikuti festival Teater, Seni Tari, Senjang, Seni Lukis dan Lagu Daerah dan lainnya Se Kabupaten PALI. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan karya seni budaya dan kuliner di mata masyarakat.

Acara yang dibuka oleh Penjabat Bupati Pali Drs.H. Drs Apriyadi Msi ini akan dilaksanakan selama tiga hari (29-31 Desember 2015).

Sebelum membuka acara dengan pemukulan gong, para hadirin disuguhi dengan tari khas Daerah Bumi Serepat Serasan, yaitu Tarian Ngelambang Suhang Dan Senjang khas PALI.

Adapun acara dihadiri oleh Setda kabupaten Pali  Drs Amiruddin Tjikmat,  Ketua dewan kesenian provinsi, Ketua dewan kesenian Pali, Aca Cholik Darlin SPd MM, Kepala Dinas pendidikan dan Kebudayaan PALI Drs Abu Hanifah, camat sekabupaten PALI dan seluruh jajaran SKPD serta tamu undangan lainnya.

Penjabat Bupati Pali Drs.H. Drs Apriyadi Msi mengatakan, dia merasa bangga dengan acara seperti ini. ” Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Dewan Kesenian yang telah menggelar acara ini. Dengan adanya kegiatan seperti ini, kita bisa mengenalkan bahwa daerah otonom bisa melestarikan kebudayaan khas daerah, ” kata Apriyadi di Sanggar Pramuka PT Pertamina Asset 2 pendopo field  kecamatan Talang Ubi, PALI, Selasa (29/12/2015).

Lanjut Apriyadi, selaku pemerintah dia mendukung acara tersebut dan dia berharap ini dapat berjalan dengan baik. Selain itu dia berpesan kepada Dewan kesenian PALI, agar festival semacam ini dapat digelar paling tidak setahun sekali.

“Saya berharap supaya kedepannya budaya dan seni khas Kabupaten PALI ini dapat membawa kabupaten kita lebih berkembang. Karena menurut saya, budaya  seni merupakan salah satu budaya yang dapat memberikan kemajuan di suatu daerah,” harapnya.

Sementara itu Ketua Pelaksana Habibi Cikading SE mengungkapkan, kegiatan ini digelar hanya mengenalkan kepada masyarakat bahwa kebudayaan PALI memiliki cakra budaya yang sangat luas, bukan hanya kebudayaan saja, akan tetapi seni dan kuliner, festival kebudayaan disajikan acara ini.

Dia menambahkan kegiatan ini  untuk meningkatkan karya seni, baik seni tari, seni lukis, seni suara maupun makanan khas daerah. ” Untuk malam puncak, selain akan diramaikan beberapa tarian khas juga akan ada pesta rakyat. Malam puncak acara akan dilaksankan pada 31 Desember, malam tahun baru,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI)  Aca Cholik Darlin SPd MM, atas nama Dewan kesenian Kabupaten PALI mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah mendukung dan mensupport acara festival budaya dan kuliner ini, sehingga acara dapat berjalan dengan baik serta sesuai harapannya.

“Saya berharap kepada Bupati PALI supaya kedepannya bisa dibangun gedung dewan kesenian PALI, agar kita dapat mengapresiasi karya seni semaksimal mungkin dan lebih efektif,” ujarnya.

” Mari kita tetep semangat untuk mengapresiasi budaya dan kuliner khas PALI, supaya kedepannya budaya kita dapat lebih dikenal serta diketahui oleh masyarakat daerah lain,” harapnya.

Penulis    : Hermansyah
Editor      : Khairul Amri

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here