Bupati Muara Enim Menerima Penghargaan Satya Lencana Pembangunan dari Presiden

Penghargaan tersebut ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Keppres) No.81PK/2015 tentang penganugerahan Satya Lencana Pembangunan atas jasa-jasa terhadap negara dan masyarakat mendorong pembangunan di bidang kependudukan dan keluarga berencana nasional.

“Alhmadulillah, di awal bulan keramat ini (bulan Agustus) Muara Enim meraih penghargaan Satya Lencana Pembangunan di bidang kependudukan dan keluarga berencana,” kata Muzakir kepada Kabar Serasan seusai menerima penghargaan dari Presiden di Lapangan Sunburst, Kota Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (1/8/2015).

Penghargaan ini kata Muzakir, merupakan buah kerja keras dari seluruh instansi terkait dalam mengimplementasikan visi Kabupaten Muara Enim SMAS (Sehat, Mandiri, Agamis dan Sejahtera), khususnya dari visi Sehat.

“Implemantasi visi sehat disini, kita harapkan akhirnya adalah kesejahteraan,” ujarnya.

Penghargaan tidak diraih dengan mudah. Tetapi melalui seleksi yang sangat ketat. Dengan penghargaan ini, lanjut Muzakir, akan menjadi motivasi baginya untuk terus berkomitmen menyukseskan program keluarga berencana.

Orang nomor satu di Muara Enim ini menuturkan, banyak program kesejahteraan rakyat yang dilakukan berbasis dan bermuara pada keluarga. Mulai program pengentasan kemiskinan, kesehatan, program kesejahteraan keluarga sampai keluarga berencana (KB).

Agar masyarakat turut berpartisipasi, Pemkab Muara Enim melalui BKKBN Muara Enim, secara terus menerus melakukan penyuluhan dan sosialiasi pentingnya masyarakat untuk merencanakan masa depan keluarga. Misalnya merencanakan untuk punya 2 anak saja.

“Dengan dua anak, secara umum ekonomi masyarakat Kabupaten Muara Enim cukup mampu untuk memenuhi kebutuhan rumah tangganya,” jelas Muzakir.

Sasaran program ini tidak hanya ibu-ibu, bapak-bapak atau para suami juga diimbau untuk ber KB. Dan ternyata mendapat respon yang cukup baik dari masyarakat Kabupaten Muara Enim.

“Alhamdulillah mendapat respon sangat baik dari masyarakat baik yang diperkotaan maupun di pedesaan. Hal ini Dibuktikan dengan adanya peningkatan jumlah masyarakat yang ikut program KB secara aktif,” paparnya.

Badan Keluarga Berencana Muara Enim terus menerus mensosialisasikan program ini. Jika ada kegiatan/keramaian unit mobile akan turun untuk memberi penyuluhan maupun mensosialisasikan program KB ini. Hal ini sangat membantu program pemerintah dalam mengimplimentasikan visi Kabupaten Muara Enim, SMAS.

Sementara itu menurut Kepala BKBPPPA Muara Enim, M Nasir, salah satu penilaian sehingga Muara Enim meraih penghargaan Satya Lancan Bidang Kependudukan dan Keluara Berencana adalah komitmen Bupati Muara Enim yang kuat mensukseskan pogram keluarga berencana dan pemberdayaan keluarga. Selain itu, Kabupaten Muara Enim berhasil mencapai sasaran yang telah ditetapkan oleh pemerintah provinsi Sumatera Selatan.

Kedepan, lanjut Nasir, pihaknya akan terus berupaya untuk meningkatkan kerjasama dengan Tim Penggerak PKK, Dinas Kesehatan, Ikatan Bidan Indonesia dan pihak terkait lainnya, agar program  yang telah dilaksanakan ini dapat berjalan lebih baik lagi.

“Dengan kerjasama semua pihak, kami yakin pelaksanaan program yang sudah kita lakukan ini akan berjalan lebih baik lagi,” pungkasnya.

Dari semua kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera Selatan, hanya Muara Enim yang meraih penghargaan tertinggi di bidang kependudukan dan keluarga berencana nasional tahun ini. (ADV)

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here