Penggemar Batu Akik Muara Enim Bentuk Komunitas

Menurut Wakil Ketua CGM Muara Enim yang juga Wakapolres Muara Enim Kompol Hans Rachmatulloh SIK, komunitas ini terbentuk atas dukungan bersama sesama pecinta batu di Kabupaten Muara Enim. Selain itu untuk menjalin silaturahmi sesama pencinta batu akik yang memiliki latar belakang profesi yang berbeda-beda, ada yang PNS, TNI, Polri, Jurnalis, maupun swasta.

“Kita membentuk komunitas ini merupakan wadah bagi pencinta seni batu akik di Muara Enim demi menjalinkan silaturahmi, bukan itu saja komunitas ini juga dijadikan ajang berbagi ilmu seni batu,” kata Hans.

“Program jangka pendek ini, CGM akan menyusun program kerja untuk menghadapi even pameran dan kontes batu akik, kemudian berlanjut aka melakukan penjelajahan jenis batu khas Muara Enim yang berkualitas untuk di angkat dalam tingkat Nasional,” ujar dia.

Has menghimbau kepada pecinta batu akik yang tersebar di wilayah Kabupaten Muara Enim untuk bergabung dalam komunitas ini, karena semakin banyak anggotanya maka akan semakin kuat untuk maju dan sukses.

Susunan pengurus Commnunity Game’stone Muara Enim (CGS) ini terdiri dari Ketua Anwar, Wakil Ketua Hans Rachmatulah, Sekretaris Safriadi dan Bendahara Desy Azhari.(ME-4)

Berita Lain:
Wakil Bupati Buka Pameran dan Kontes Batu Akik
Kontes Batu Akik Tandingkan 9 Kategori
Warga Gunung Megang Kembali Hadang Truk Angkutan Batubara
Tersandung Kredit Fiktif, Kacapem Bank Syariah Mandiri Ditahan
JPU Tuntut 2 PNS Diknas Muara Enim 20 Tahun
6.499 Siswa Menengah di Muara Enim Ikut UN 2015
Truk Angkutan Batu Bara Masuk Jurang
Polsek Lembak Tangkap Dua Pengedar Sabu-Sabu

 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here