Polisi Jaga TPS Tanpa Senjata Api

“Sesuai dengan intruksi Kapolri, semua anggota Polri yang bertugas mengamankan jalannya pelaksanaan Pemilu Legislatif hanya dilengkapi tongkat dan borgol, tidak boleh senjata api,” jelas Kepala bagian Operasional Polres Muara Enim, Kompol Sutrisno di sela –sela apel siaga Pimilu Legislatif, Senin (7/4/2014).             

Dijelaskannya, pengaman TPS dilakukan dengan tiga pola. Pola aman satu, petugas mengamankan 3-5 TPS yang berdekatan. Kemudian pola rawan satu, petugas mengamankan 2-3 TPS yang berdekatan dan pola rawan I, satu petugas mengamankan satu TPS.

“Secara keseluruhan situasi Kamtibmas menjelang hari pencoblosan cukup aman dan terkendali. Masyarakat siap melakukan Pemilu Legislatif,” jelasnya. Dikatakannya, semua personil yang terlibat dalam pemanganan Pemilu legislatif telah  diberangkat ke masing-masing Polsek. Kemudian mulai besok sampai tanggal 10 April mereka sudah berada di masing-masing TPS. (Me)

 
Berita Lain:
Surat Suara Langsung Didistribusikan ke PPS
KPUD Muara Enim Siapkan Dua TPS di Lapas
Jumlah Pemilih di Muara Enim Bertambah 3917

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here