Sektor Pariwisata Tak Dianggarkan

”Kami belum melihat keseriusan dinas terkait untuk mengelola sekaligus mengembangkan aset wisata Muara Enim seperti air terjun bedegung yang saat ini kondisi sarana dan prasarananya sangat memprihatinkan,” ungkap Nazori dalam rapat itu.
               
Nazuri berkeyakinan,  jika objek wisata yang menjadi andalan Kabupaten Muara Enim itu tidak dianggarkan, maka hanya sekedar slogan saja.
 Sehingga semakin jauh harapan pendapatan asli daerah dihasilkan dari sektor ini.

”Ini dibuktikan tidak ada satu rupiahpun anggaran untuk pengembangan sektor pariwisata,” tegas Nazuri.
                
Sementara itu, ditempat terpisah Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Muara Enim, Febriansyah Nang Ali, ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa  sektor pariwisata tidak dianggarkan pada RAPBD 2014.

”Kami sudah mengusulkan anggaran sektor pariwisata itu, namun selalu ditolak,” jelas Febri.
               
Namun menurut Febri, pihaknya pada tahun anggaran 2014 mendatang mendapatkan bantuan dana dari Pemprov Sumsel sebesar Rp 1 miliyar untuk pembangunan pariwisata.

”Kita mendapatkan bantuan dana Rp 1 miliar dari Pemprov Sumsel tahun 2014 nanti untuk pengembangan objek wisata,” jelasnya.
               
Dikatakanya, dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan jalan cor beton menuju objek wisata air terjun Bedegung di Tanjung Agung. (Me)

 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here