Dinilai Tak Pro Rakyat, Gubernur Zola Didemo Mahasiswa

Mahasiswa melakukan Aksi terhadap satu tahun kinerja kepemimpinan Gubernur Jambi Zumi Zola dan Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar. Foto: Kabarserasan.com/Azi

Jambi, Kabarserasan.com  – Satu tahun kepemimpinan Gubernur Jambi Zumi Zola dan Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar menuju Jambi Tuntas mendapatkan kritikan dari puluhan mahasiswa Jambi.

Puluhan mahasiswa dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dan Himpunan Mahasiswa Pemuda Pemudi Batang Asai (HIMAPABA), melakukan aksi damai di simpang Bank Indonesia (BI), Jumat (10/02/2917).

Dalam tuntutannya, mahasiswa menilai ditahun pertama kepemimpinan Zola/Fachrori dinilai tidak pro kepada rakyat. Karena banyak kekayaan alam di Provinsi Jambi yang diambil secara Ilegal.

“Contoh di Kabupaten Kerinci banyak galian C yang merajalela, namun hanya dua yang memiliki ijin resmi.
Tidak ada tindakan yang serius dari pemerintah. Kami ingin bukti, bukan hanya janji-janji manis saja,” kata Tarmizi selaku Koordinasi Lapangan.

Selain itu, mahasiswa juga mendesak pemerintah Provinsi Jambi untuk merealisasi Perda tambang rakyat demi kelestarian lingkungan dan penertiban Peti.

Dalam pemberian beasiswa, mereka meminta Gubernur Jambi selektif dan transparan dalam memberikan 15.000 beasiswa  bagi  mahasiswa  sesuai janji kampanye dan visi misi Jambi Tuntas 2016-2017.

Dalam orasinya, mahasiswa juga menuntut Pemerintah Provinsi Jambi dalam menganggarkan alokasi dana untuk pembangunan jalan Provinsi Jambi di Kecamatan Batang Asai sepanjang 180 km dari Kabupaten Sarolangun pada tahun 2017, selanjutnya, meminta Gubernur Jambi lebih selektif dalam memberikan izin-izin yang mengeruk kekayaan alam di Provinsi Jambi.

Dan tuntutan yang terakhir yakni mendesak pemerintah Provinsi Jambi untuk merealisasikan pengentasan kemiskinan dengan menciptakan lapangan kerja dan upah yang layak untuk kesejahteraan masyarakat.

Setelah puas menyampaikan aksi di simpang BI, para mahasiwa melanjutkan aksi damainya ke gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi dengan dikawal ketat puluhan personil kepolisian dari Polresta Jambi. (azi/amr)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here