Temui Kapolda Jambi, Warga Suku Anak Dalam Ingin Jadi Polisi

Warga Suku Anak Dalam Temui Kapolda Jambi,

Jambi, Kabarserasan.com—Sejumlah warga Suku Anak Dalam (SAD) dari Kabupaten Batanghari, Jambi, mendatangi Mapolda Jambi, Brigjen Pol Yazid Fanani. Mereka menyatakan ingin direkrut jadi anggota Polri .


Dipandu salah seorang tokoh masyarakat Suku Anak Dalam, Tumenggung Herman Basyir, mereka ditemui Kapolda Jambi. Kepada sang Kapolda, Tumenggung mengutarakan, niat dan maksud itu. Menurut Tumenggung, dengan menjadi anggota Polri, warga mereka akan sangat membantu menyelesaikan sejumlah persoalan, terutama terkait kepentingan di internal komunitas mereka.

“Pak Rajo (Kapolda Jambi), sayo berharap anak-anak kami yang empat orang ini bisa menjadi polisi untuk mengabdi pada negara Republik Indonesia,” ujar Tumenggung.

Menanggapi permintaan yang tulus dari warga SAD tersebut, Kapolda Jambi Brigjen Pol Yazid Fanani terharu dan bangga ada warga dari SAD Jambi ingin mengabdi kepada Negara sebagai anggota polisi. Tentu saja untuk itu, kata Kapolda, harus memenuhi persyaratan dan ketentuan yang selama ini berlaku.

“Saya sangat apresiasi terhadap keinginan saudara-saudara kita dari SAD untuk menjadi polisi. Insya Allah kita akan bantu mewujudkannya” Kata Kapolda Jambi,

Kapolda Jambi langsung memanggil dokter dari Petugas Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokes) Polda Jambi, untuk melakukan pemeriksaan terhadap keempat anak SAD tersebut.

“Segera lakukan pemeriksaan psikologi dan kesehatan mereka, dan kalau bisa hari ini agar bisa mengetahui kekurangannya dan bisa segera diperbaiki kekurangan yang ada,” kata Yazid Fanani.

Kepada mereka, Kapolda Yazid mengatakan, untuk menjadi anggota polisi segala sesuatunya harus dipersiapkan dan mereka juga harus dilatih dan disiapkan agar saat tes nanti tidak gagal.

Namun pihak Polda Jambi mengingatkan untuk menjadi anggota polisi ada regulasinya dan jika memang tidak memenuhi syarat atau tidak lulus tes maka tidak bisa diterima.

“Yang jelas saya memang ingin ada anak SAD yang jadi keluarga besar polisi,” kata Kapolda Jambi, Yazid Fanani.

Sampai saat ini belum ada anak SAD yang telah menjadi anggota Polisi di Jambi dan ke depannya diharapkan warga SDA yang dapat diangkat menjadi anggota Korps Bhayangkara ini (azi)

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here