Kapasitas PLTU Mulut Tambang PTBA Bisa Capai 5.000 MW

Foto: PLTU Mulut Tambang/ Dokumentasi PTBA

Palembang, Kabarserasan.com – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) di Sumatera Selatan memproyeksikan akan terus mengembangkan pembangkit listrik tenaga uap di mulut-mulut tambang batu bara guna meningkatkan pasokan energi dalam negeri

Direktur Utama PT Bukit Asam (PTBA) Arviyan Arifin menyatakam PTBA akan terus mengembangkan pembangkit listrik tenaga uap di mulut-mulut tambang batu bara guna meningkatkan pasokan energi dalam negeri.

” PTBA kini tidak hanya fokus di bidang tambang batu bara, tetapi juga mulai mengembangkan sumber-sumber energi yang menghasilkan listrik seperti pembangunan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di mulut tambang,” kata Arviyan di Palembang, Jumat (22/07/2016).

Lanjut Arvuyan, PTBA saat ini bekerja sama dengan PT PLN membangun beberapa PLTU di mulut tambang batu bara di wilayah Sumatera Selatan di antaranya PLTU mulut tambang batu bara Tanjung Enim dengan kapasitas terpasang 2 x 620 MW, katanya.

” Kemampuan kapasitas terpasang PLTU mulut tambang di wilayah operasional PT Bukit Asam Sumatera Selatan bisa mencapai 5.000 MW sesuai program pengembangan energi nasional,” ungkapnya.

Arviyan mengatakan pengembangan sumber energi listrik akan dilakukan bertahap karena harus menyesuaikan kemampuan pihak PT PLN untuk membangun jaringan transmisi.

Sebab sesuai aturan pembangunan jaringan transmisi listrik dan travo tetap di tangani PLN dan bukan pihak ketiga atau swasta atau investor.

“Oleh karena itu PT BA dalam mengembangkan sumber energi akan terus berinovasi sehingga perusahaan ke depan benar-benar mampu memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan energi nasional,” ujar dia.

Editor: Amri

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here