Eftiyani Mendaftar ke PDIP untuk Balon Bupati PALI

“Sebagai putra daerah, saya merasa berkewajiban membenahi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). Karena itu saya meminta dukungan untuk jadi Bupati PALI,” ujar pria yang akrab disapa Yani ini.

Menurut dia, selain ke PDIP,  dia akan mendatangi Demokrat, Gerindra, dan PAN untuk pendaftaran calon bupati PALI.

“Saya memilih hanya empat partai ini dikarenakan secara regulasi, keempat partai ini sudah cukup kursi untuk mencalonkan saya sebagai bakal calon bupati andaikata direstui. Tentu, saya berharap PDI Perjuangan merestui saya maju sebagai calon bupati PALI pilkada nanti karena, secara historis saya masih didalam garis merah ketururanan perjuangan Bung Karno,” ungkap ketua Gerakan Marhaen Indonesia wilayah Sumatera Selatan tersebut.

Lanjut Yani, dirinya akan mengandalkan dua kekuatan yaitu kekuatan ideologi kepartaian dan kekerabatan. Diakuinya, andaikata nanti tidak mendapat restu dari Partai yang berlambang Banteng ini, Yani akan tetap maju pada Pilkada nanti dengan jalur independen.

“Kita sudah mengumpulkan tanda tangan basah dari warga kabupaten PALI sebanyak 8200 warga, tentu ini bisa bertambah lebih banyak lagi mengingat ada beberapa wilayah yang belum kami datangi sendiri. Artinya, jalur independent pun siap kami tempuh apabila tidak mendapat perahu partai,” jelas Yani kepada kabarserasan beberapa waktu lalu.

Oleh karena itu, Yani berharap agar para pejabat pemerintah di Kabupaten PALI bisa bersikap netral menjelang pilkada nanti. Karena, para kandidat nanti tidak dalam status incumbent melainkan status sebagai rakyat biasa.

“Saya berharap agar aparatur pemerintah di lingkungan Pemkab PALI bersikap netral dan tidak memihak kepada salah satu calon. Sehingga pilkada PALI nanti akan tercipta politik yang santun,” tutup pria 50 tahun tersebut. (Her/Amr)

Berita Lain:
Kapolsek Talang Ubi: Tak Ada Ampun Bagi Pengedar Narkoba
Sosialisasi Bahaya Narkoba Polsek PALI Gelar Festival Band
Martadinata Terpilih Sebagai Ketua DPRD Pali
Pertamina Dituding Diskriminatif Layani Wartawan
Warga Terdampak Ledakan Sumur Minyak Belum Terima Ganti Rugi
Sungai Abab Meluap, Warga Talang Pipa Bawah Terendam Banjir
Pilkada Pali: Giliran PPP Dukung Heri Amalindo

 

 

 

 

 

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here